Chelsea Apes: Joao Felix Dapat Kartu Merah dalam Debutnya, The Blues pun Keok!

- Jumat, 13 Januari 2023 | 09:16 WIB
Joao Felix tertunduk lesu (REUTERS/David Klein)
Joao Felix tertunduk lesu (REUTERS/David Klein)

Chelsea belum juga keluar dari tren negatif. Bahkan, pemain anyar The Blues, Joao Felix, justru menjadi salah satu penyebab pasukan Graham Potter masih terpuruk sekarang.

Chelsea meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid pada bursa transfer musim dingin 2023. Pemain asal Portugal itu diharapkan mampu membantu Chelsea keluar dari tren negatif.

Joao Felix pun debut saat Chelsea melawan Fulham dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Dia bermain dari menit pertama di kandang Fulham, Craven Cottage, Jumat (13/1/2023), dini hari WIB.

Baca Juga: Joao Felix Resmi Dipinjam Chelsea, Gak Ada Klausul Tebus

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 433 (@433)

Pada pertengahan babak pertama, gawang Chelsea kebobolan. Adalah Willian (25’) yang membawa Fulham unggul atas Chelsea.

Kalidou Koulibaly (47’) menyamakan kedudukan untuk Chelsea pada awal babak kedua. Akan tetapi, Chelsea justru kehilangan momentum pada menit 58.

Baca Juga: Chelsea Lebih Dekat ke Degradasi Sejak Dilatih Graham Potter, Proyek Gagal Nih Bos?

Sebab, Joao Felix justru mendapatkan kartu merah saat itu. Kehilangan satu pemain membuat Chelsea kesulitan sehingga The Blues pun takluk 1-2. Gol kemenangan Fulham dibuat oleh Carlos Vinicius (73’).

Bagi Fulham, ini merupakan kemenangan kelima mereka secara beruntun di seluruh kompetisi. Sementara itu, ini menjadi kekalahan ketiga Chelsea secara beruntun.

Kekalahan ini juga menjadi awal yang buruk bagi karier Joao Felix di Chelsea. Bagaimana tidak, kartu merahnya membuat Chelsea gagal menyelamatkan satu pun poin dari kandang Fulham.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Terkini

MU Ngelawak Lagi, Erik ten Hag Frustasi

Minggu, 1 Oktober 2023 | 19:33 WIB
X